TUMPENGAN ULTAH KE-39 INKINDO JATIM MERIAH

Acara syukuran HUT Ke-39 INKINDO JATIM.

Hari jadi Ke-39 INKINDO JATIM peringati dengan tumpengan hibrid. Tumpengan model adaptasi baru dengan melibatkan Kordinator Daerah yang ada di wilayah Jawa Timur. Selain pemotongan tumpeng di Sekretariat DPP INKINDO JATIM, pemotongan tumpeng dilakukan juga oleh anggota INKINDO JATIM di masing-masing Koordinator Wilayah. Keterbatasan jarak tidak mengurangi antusias anggota untuk me sukseskan acara ini. Hadir memberikan sambutan secara online Ketua Umum DPN INKINDO Ir. H. Piter Frans yang menegaskan pentingnya kebersamaan, kekompakan  serta mendorong INKINDO Jawa Timur agar meneruskan tradisi sebagai salah satu pencetak sumberdaya INKINDO baik di daerah atau nasional. 

Sebelum pemotongan tumpeng, telah dilaksanakan seminar yang mengangkat tema “Identifikasi Potensi Wisata Jawa Timur” dengan menghadirkan beberapa narasumber dari anggota INKINDO JATIM yang telah berhasil secara nyata membangun dan mengembangkan destinasi wisata. 

Hadir dalam acara peringatan Ini adalah beberapa mantan Ketua DPP INKINDO JATIM dan beberapa keluarga para mantan pengurus DPP INKINDO Jatim yang saat ini tidak aktif lagi. (ADMIN) 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *