AKULTURASI BUDAYA MENANDAI PEMBUKAAN PROSHOP GREE DI SURABAYA

 

dav

Aksi pertunjukan barongsai dan pemotongan tumpung menjadi simbol pembukaan Proshop GREE di surabaya. GREE merupakan merek dunia di bidang pendingin ruangan secara resmi membuka dukungan layanan langsung di Surabaya. Merek GREE masuk dari China masuk ke Indonesia di bawah PT GREE ELECTRIC APPLIANCES INDONESIA (PT. GEAI). Barongsai yang kental dengan budaya tionghoa dan tumpeng sebagai simbolisasi bagian keteguhan dan harapan mulia bagi masyarakat jawa menyatu menggambarkan keseriusan GREE untuk mengarap pasar dan melayani lebih dekat dengan para konsumennya di Jawa Timur. Sebagai pabrikan kelas dunia yang berbasis di China, GREE melihat Surabaya sebagai market potensial untuk tumbuh dan berkembang. GREE melihat Surabaya tidak hanya sebagai kota terbesar ke-2 di Indonesia namun, Surabaya juga telah menjadi barometer perdagangan barang dan jasa di Indonesia Timur.

Dukungan dan keseriusan dari GREE dalam mendekatkan konsumen di Surabaya dan Jawa Timur pada umumnya didukung langsung oleh pihak konsulat dan kedutaan China dengan hadir langsung dan memberikan sambutan pada acara pembukaan Proshop di Surabaya. Setelah acara seremoni pembukaan selesai dilakukan diskusi antara pihak Manajemen GREE dengan Perwakilan DPP INKINDO Jawa Timur.

sdr
Proshop AGREE di Jln. HR Muhammad 102.

Diskusi mencakup tentang perkembangan teknologi pendingin ruangan dan rencana kerjasama strategis ke depan antara PT GEAI  dengan DPP INKINDO Jatim. Dari pihak  PT GEAI di wakili oleh Mr Will Wen selaku Vice President PT. GEAI dari DPP INKINDO Jatim dipimpin oleh Bapak Ir. Adi Prawito, MM, MT selaku sekretaris DPP INKINDO Jatim. Diharapkan kerjasama kemitraan ini  nantinya dapat memberikan manfaat kontribusi bersama baik vendor maupun para pelaku usaha jasa kontruksi di Jawa Timur pada khususnya.

IMG_20180124_094221Foto bersama antara pihak PT GEAI dengan fungsionaris DPP INKINDO JATIM

One comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *